Pentingnya Segera Beralih ke Slip Gaji Elektronik

Pentingnya Segera Beralih ke Slip Gaji Elektronik

Table of Contents

Slip gaji adalah dokumen yang berisikan rincian pendapatan atau penerimaan upah yang didapatkan seseorang dari perusahaan pemberi kerja. Sebuah slip gaji merupakan suatu hal yang sah di Indonesia dan diatur dalam Peraturan Pemerintah (PP) No. 78 tahun 2015 Pasal 17 ayat (2) mengenai Pengupahan. Slip gaji bukan hanya berisikan nominal gaji yang didapat namun juga termasuk potongan yang perlu dibayarkan.

Saat ini masih banyak yang menggunakan slip gaji kertas di mana slip ini membutuhkan banyak sumber daya, seperti kertas, tinta, printer, dan tenaga kerja. Anda harus mencetak, menandatangani, dan mendistribusikan slip gaji kertas kepada setiap karyawan Anda secara individu. Hal ini tidak hanya menyita waktu dan biaya, tetapi juga meningkatkan risiko kesalahan, kehilangan atau kebocoran data pribadi karyawan Anda. Selain itu, slip gaji kertas juga tidak ramah lingkungan, karena menghasilkan sampah kertas yang harus didaur ulang.

Mengapa beralih ke slip gaji elektronik

Oleh karena itu, sudah waktunya untuk beralih ke slip gaji elektronik atau e-payslip. Slip gaji elektronik adalah slip gaji digital yang dikirimkan melalui email atau dapat diakses melalui aplikasi dan portal web. Slip gaji ini memiliki banyak keuntungan, seperti:

Menghemat resource

Tidak perlu lagi mencetak, menandatangani, atau mendistribusikan slip gaji kertas. Anda hanya perlu menggunakan sistem penggajian online yang dapat membuat dan mengirimkan slip gaji secara otomatis ke seluruh karyawan

Akurat dan aman

Slip gaji elektronik dapat mengurangi risiko kesalahan perhitungan, ketidakkonsistenan data, atau manipulasi data. Slip jenis ini juga lebih aman dari pencurian data, karena dilindungi oleh enkripsi dan kata sandi. Karyawan juga dapat mengakses slip gaji mereka kapan saja dan di mana saja melalui email atau aplikasi seluler.

Eco-friendly

Slip gaji digital tidak menggunakan kertas dan tinta yang nantinya berpotensi menjadi sampah serta mencemari lingkungan. Beralih ke slip elektronik berarti ikut berperan mengurangi jejak karbon dan menjaga lingkungan.

Bagaimana cara beralih ke slip gaji elektronik?

Cara terbaik untuk beralih ke slip gaji elektronik adalah dengan menggunakan sistem penggajian online yang dapat menghasilkan slip gaji secara otomatis. Salah satu sistem penggajian online yang terbaik adalah HRMLabs.

HRMLabs adalah sistem manajemen sumber daya manusia (HRMS) yang menyediakan berbagai fitur untuk membantu Anda mengelola karyawan Anda dengan lebih baik. Salah satu fiturnya adalah sistem penggajian online yang dapat menghitung dan mengirimkan slip gaji kepada karyawan Anda dengan cepat dan mudah. HRMLabs juga memiliki fitur lain seperti Absensi dan Penjadwalan, Pengelolaan Cuti, Data Karyawan, Inventaris Kantor dan Manajemen Pelatihan.

Dengan menggunakan HRMLabs, Anda tidak hanya dapat beralih ke slip gaji elektronik, tetapi juga dapat meningkatkan produktivitas, efisiensi, dan transparansi dalam bisnis Anda. HRMLabs juga dapat membantu Anda mematuhi peraturan pemerintah terkait penggajian dan perpajakan, seperti: lembur, bonus, pajak penghasilan (PPh 21), BPJS dan lain-lain. HRMLabs adalah solusi terbaik untuk transformasi digital bagi semua skala bisnis!

Hubungi HRMLabs sekarang!

Dapatkan informasi terbaru mengenai HR dan Payroll dengan berlangganan newsletterÂ